Antisipasi Gangguan Kamtibmas Kapolsek Bangun Dan Danramil 08/BGN , Pantau Hiburan Pasar Malam.
Tobaforindo || Simalungun.
Dalam rangka mengantisipasi adanya gangguan Kamtibmas Polsek Bangun dan Koramil 08 /BGN , sambangi tempat hiburan Pasar Malam.,yang terletak di Nagori Rambung Merah.
Kecamatan Siantar.Kabupaten Simalungun.
Kegiatan itu berlangsung tepatnya pada hari Sabtu ( 19/Nop) Malam, pukul 19.30 wib hingga ke pukul 21.30 wib
Terlihat dalam giat sambang tersebut yakni Kapolsek Bangun AKP. Lambok. S.Gultom SH didampingi Kanit Intel serta beberapa orang personil dari unit Reskrim Polsek Bangun.
Ikut serta dalam giat sambang tersebut yakni mewakili Koramil 08/BGN Peltu M.N Damanik dengan didampingi beberapa orang anggota Koramil 08/BGN
Dalam kegiatan itu terlihat , Kapolsek dan personil dari unit Reskrim Polsek Bangun juga Anggota Koramil 08//BGN, melakukan patroli, diseputaran
lokasi pasar malam.
Saat berpatroli, kapolsek bersama personil Reskrim serta para anggota Koramil 08/BGN, tidak lupa mengingatkan para pedagang untuk tetap waspada.khususnya bagi pedagang yang berada di pasar malam, agar tetap waspada , terkait Transaksi Pembayaran Uang, dengan menggunakan Uang Palsu.
“Saya himbau kepada para pedagang khususnya, bagi pedagang yang berada di dalam Arena pasar malam ini, untuk tetap selalu waspada dalam transaksi pembayaran uang, dengan menggunakan uang palsu.Dan apabila ada mengetahui atau mendapat transaksi pembayaran uang dengan menggunakan uang Palsu, mohon dengan segera melaporkanya kepada kami pihak kepolisian terdekat yaitu Polsek Bangun” Tegas Kapolsek
Selanjutnya mantan Kasat Lantas Polres Taput ini pun tak bosan mengingatkan pedagang, untuk dapat menjaga kebersihan di
lingkungan tempat ia berjualan.
“Apabila selesai berjualan. lokasi tempat anda berjualan mohon dibersihkan. Buanglah sampah sampahnya kelobang sampah atau ketempat sampah yang telah disediakan ” Ujar Kapolsek kepada para Pedagang
Tak luput dalam kegiatan itu, Kapolsek Bangun juga mengajak masyarakat untuk dapat bersama sama menjaga Kamtibmas
” Kedatangan kami , pihak kepolisian dan Koramil 08/BGN ke lokasi tempat hiburan Pasar malam ini dalam rangka mengantisipasi adanya gangguan Kamtibmas.Dan untuk memberikan pesan kamtibmas kepada masyarakat” Jelas Kapolsek ke awak media ini
Adanya giat sambang yang dilakukan pihak kepolisian Polsek Bangun dan Koramil 08 /BGN selama adanya kegiatan hiburan Pasar malam ini. Pihak dari panitia dan juga yang mewakili masyarakat Nagori Rambung Merah, Supriadi SE mengucap
kan Terima Kasih.
*Terima kasih pak Kapolsek dan pak Danramil, atas perhatiannya kepada kami masyarakat.Semoga kamtibmas di Simalungun ini khususnya diwilayah hukum Polsek Bangun dapat tercipta dengan Aman Nyaman Dan Tertib. Tutup Supriadi SE
Diakhir acara giat, atas adanya permintaan untuk bernyanyi dari ketua Panitia dan dari masyarakat Rambung Merah. Kapolsek Bangun AKP L.S.Gultom SH
menyumbangkan suara suara emasnya dengan rnenyanyikan beberapa lagu kesukaannya.
Dan terlihat disaat Kapolsek bernyanyi, banyak masyarakat yang simpatik dan terhibur ,atas lagu yang dinyanyikan nya.
(Deni Alias Chaca S)